kejaksaan Juga Segel Ruang Kepala Inspektorat Bojonegoro

oleh -
oleh

SuaraBojonegoro.com – Selain melakukan penyegelan terhadap Ruang Prolap (Prigran dan Pelapiloran) Kantor Inspektorat Kabupaten Bojonegoro petugas dari Penyidik Kejaksaan Negeri Bojonegoro (Kejari) yang datang ke Kantor Inspektorat Pemkab Bojonegoro juga menyegel ruang kerja kepala Inspektorat, Selasa (27/11/18).

Dari pantuan SuaraBojonegoro.com, kasi Intel Kejaksaan Negeri Bojonegoro , Saiful Anam, dan juga Kasipidsus Kejari Bojonegoro bersama Jaksa serta staf Kejaksaan melakukan masih berada didalam kantor Inspektorat.

“Ruangan kerja Kepala Inspektorat juga disegel,” Kata Kasi Intel Kejaksaan Negeri Bojonegoro , Saiful Anam.

Tampak Kepala Inspektorat Samsul Hadi, sudah tidak bisa menempati ruangan dan duduk di kursi tunggu tamu di ruang lobi kantor inspektorat.

Petugas dari kejaksaan juga masih tampak Sibuk masuk kebebrapa ruangan dan berada didalam ruangan untuk memeriksa dokumen dokumen penting milik kantor Inspektorat.

Para pegawai inspektorat juga tampak mondar mandir keluar masuk ruangan untuk mencari dna memberikan berkas kepada petugas kejaksaan yang sedang melakukan pemeriksaan di Kantor Inspektorat.

Penggeledahan ini diduga untuk mengumpulkan alat bukti bagi penyidik kejaksaan, atas dugaan kasus perjalanan dinas di lingkungan Inspektorat Bojonegoro.

Hingga berita ini diturunkan sekitar 7 orang petugas kejaksaan masih berada didalam kantor Inspektorat dan masih melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah dokumen. (Sas*)

Reporter: Sasmito

No More Posts Available.

No more pages to load.