Persibo Kalahkan Bumi Wali FC 3-0 Dalam Liga 3 Group A Jatim

oleh -
oleh

Reporter : Sasmito

SuaraBojonegoro.com – Persatuan Sepak Bola Bojonegoro (Persibo) kembali meraih kemenangan dengan mengalahkan Tim Kesebelasan Bumi Wali FC Tuban dengan skor 3-0 di kompetisi lanjutan Liga 3 Grup A Zona Jawa Timur. Jumat sore, (9/8/2019).

Dalam permainannya Persibo mampu menguasai pertandingan hingga babak kedua berakhir. Bahkan, tuan rumah yang mengenakan kostum hijau putih di buat kedodoran oleh serang tim tamu.

Kekalahan itu membuat Edy Sutrisno pelatih Bumi Wali FC, akan melakukan evaluasi secara menyeluruh. Ia pun akan memaksimalkan para pemain dalam rangka menghadapi kompetisi laga berikutnya.

“Kita akan evaluasi secara menyeluruh, dan kita akan maksimalkan para pemain yang kita miliki,” jelas Edy Sutrisno usai pertandingan.

Sejak babak pertama, Persibo Bojonegoro yang mengenakan kostum oreng bermain dengan tempo menyerang. Berbagai serangan terus dilakukan Persibo ke jantung pertahanan tim Tuban.

Hingga akhirnya pemain Persibo Mariono berhasil merobek gawang Bumi Wali pada menit 19. Skor 0-1 unggul untuk Persibo berakhir sampai pertandingan pertama usai.

Memasuki babak kedua, kedua tim bermain agresif. Namun, tim tamu lebih mampu mendekte jalannya pertandingan.

Alhasil, untuk kedua kalinya Mariono kembali merobek gawang kiper Tuban pada menit 66. Tertinggal 0-2 membuat Bumi Wali lebih meningkatkan serangan.

Namun, keasyikan menyerang membuat tim Tuban lupa dalam bertahan. Gol pun kembali tercipta dari tendangan pemian Persibo di menit 82 di cetak Agus Budi Prasetio. Skor 0-3 unggul untuk Bojonegoro berakhir hingga pertandingan babak kedua selesai.

“Kita sangat puas hasil pertandingan ini,” ungkap Muh, Nadhif, Pelatih Persibo Bojonegoro.

Lebih lanjut, ia menjelasakan untuk saat ini permainan Persibo tidak seperti kemarin, dan anak-anak telah menjalankan skema permainan dengan baik. Namun begitu, masih ada evaluasi pada lini belakang untuk menghadapi pertandingan berikutnya.

“Kita juga akan melakukan pembenahan di lini belakang,” pungkasnya. (man/SB)

No More Posts Available.

No more pages to load.