Pendaftaran Caleg Demokrat Bojonegoro ke KPU, Diiringi Kader Muslimat

oleh -
oleh

SuaraBojonrgoro.com – Sejumlah ibu-ibu kader Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Bojonegoro dikatakan mengiringi partai Demokrat ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) guna mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) untuk mengikuti pesta demokrasi 2024 nanti.

Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Sukur Priyanto, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Bojonegoro bahwa dalam rombonganya yang menuju kantor KPU ada sejumlah ibu-ibu Muslimat yang turut menjadi pengiring.

“Ada ibu-ibu Muslimat yang turut mengantarkan kami menuju KPU Bojonegoro,” ucapnya, Minggu (14/5/2023).

Dia melanjutkan, partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (presiden ke-6 RI) yang dinahkodainya itu memiliki berbagai macam basis massa, seperti tukang ojek, pedagang, hingga ibu-ibu Muslimat NU yang selama ini seakan-akan hanya menjadi pendukung satu partai saja.

“Muslimat Bojonegoro tidak satu warna saja,” lanjut Sukur Priyanto.

Seperti diketahui, anggota kader Muslimat NU Bojonegoro jumlahnya mencapai sekitar sepuluh ribu lebih. Maka bukan suatu hal yang mustahil jika mereka (Muslimat) memiliki ketidaksamaan dalam hal dukungan politik. Disinggung soal terpecahnya Muslimat NU Bojonegoro, Sukur Priyanto menanggapinya dengan santai diiringi senyuman.

“Boleh dong Muslimat mendukung Demokrat, masa hanya mendukung salah satu partai saja,” lanjutnya.

Dalam Pemilu 2024 nanti, DPC Partai Demokrat Bojonegoro memasang target dapat memperoleh 10 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

“Target kami di pemilu 2024 nanti bisa mendapatkan 10 kursi DPRD,” pungkasnya. (Red*)

No More Posts Available.

No more pages to load.