Polres Bojonegoro Amankan 192 Kasus Premanisme

oleh -
oleh

Reporter : Sasmito

SuaraBojonegoro.com – Genjarnya patroli dan Operasi Pekat (Penyakit Masyarakat) selama bulan puasa Ramadhan, Polres Bojonegoro yang terdiri dari gabungan semua satuan berhasil mengamankan sebanyak 192 tersangka kasus premanisme, hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Bojonegoro, AKBP Ary Fadli dalam Pers Rilisnya, Selasa (38/5/19).

Disampaikan oleh Kapolres Bojonegoro usai apel gelar pasukan operasi ketupat semeru 2019, dijalan veteran Bojonegoro, bahwa dari sebanyak 192 tersangka ini berasal dari 187 kasus diantaranya adalah membawa senjata tajam, perkelahian, jambret, penganiayaan dan juga kasus pelanggaran hukum pidana lainnya.

“Semuanya sudah kita proses dan kita lakukan penyidikan dan ditahan,” kata Kapolres Bojonegoro.

AKBP Ary Fadli juga menjelaskan bahwa razia pekat yang dilakukan oleh Polres Bojonegoro untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan serta ketertiban masyarakat Bojonegoro selama Bulan Ramadhan.

“Kami akan terus lakukan patroli dan juga operasi diwilayah wilayah rawan guna menjaga kondusifitas Wilayah Bojonegoro dari gangguan Kamtibmas, ” Terang Kapolres. (Sas*)

No More Posts Available.

No more pages to load.