Angin Puting Beliung Terjang 3 Rumah Di Kanor

oleh -
oleh

Reporter: Tata Monika

SuaraBojonegoro.com – Angin Puting beliung yang terjadi sore tadi di Desa Perigi Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, menerjang tiga rumah dan mengakibatkan kerusakan yang cukup parah pada Minggu (17/3/19).

Dari data yang dihimpun SuaraBojonegoro.com, kejadian puting beliung tersebut menyebabkan rumah milik Rumiaji warga RT 03/06, Sukri RT 03/06, serta Nuri warga RT 03/06 Desa Prigi, harus rusak pada atap rumah serta genteng yang lepas dari tempatnya.

“Banyak juga kayu yang runtuh saat angin menerjang rumah,” Kata Sukri salah satu pemilik rumah.

Camat Kanor, Mahfud, mengatakan bahwa Hujan mulai turun sekira pukul 15.30 WIB, kemudian tidak berselang lama terjadi angin puting beliung, Selain merusak rumah warga, angin puting beliung juga menyebabkan sejumlah pohon besar tumbang.

“Alhamdulillah kejadian puting beliung di wilayah Kecamatan Kanor tidak menimbulkan korban jiwa,” ungkap Camat Kanor.

Sementara terdata tiga rumah rusak dengan kerugian material Rp 20 juta, dan pihak kecamatan juga masih melakukan pendataan dan pengecekan dibeberapa wilayah kanor.

Sementara itu, Plt Kepala Pelaksana BPDB Bojonegoro Nadif Ulfia membenarkan terjadi angin puting beliung di beberapa wilayah kecamatan. Selain Kanor, di Kecamatan Sugihwaras juga terjadi angin kencang. Namun dia belum bisa menyebutkan dampak kerusakan angin kencang di wilayah Kecamatan Sugihwaras.

“Tim TRC masih melakukan pendataan di Kecamatan Sugihwaras,” ujarnya menambahkan. (Nik/Sas)

No More Posts Available.

No more pages to load.