Mari kita persiapkan Momentum Bonus Demografi

oleh -
oleh

SuaraBojonegoro.com – Dalam rangka Sosialisasi Pengendalian Penduduk bersama Mitra Kerja Tahun 2018, Tokoh Masyarakat Bojonegoro, Nur Haminto, di hadapan ratusan mahasiswa Universitas Bojonegoro memaparkan mengenai proyeksi generasi emas 2045. “Indonesia akan mendapatkan bonus demografi, jika berhasil memanfaatkan hal tersebut maka sebagian besar penduduk Indonesia akan berperan positif bagi kemajuan Indonesia di tahun 2045,” ujar Nur Haminto, pada Senin (26/11/2018).

Dalam kesempatan yang sama,
Kabid Pengendalian Penduduk BKKBN Jawa Timur, Dra. Sofia Hanik, MM, BKKBN Jawa Timur, menyampaikan bahwa penting memberikan edukasi bagi para remaja agar ikut terlibat memajukan daerah.

Turut hadir sebagai narasumber rektor Universitas Bojonegoro, Slamet Kuswantoro, SE., MM. Ia menekankan pentingnya penguatan mental pra nikah. “Menghindari pernikahan dini penting untuk menekan anak lahir stunting dan resiko perceraian,” himbau Slamet di hadapan ratusan mahasiswa Universitas Bojonegoro.

Acara ini dipandu oleh Bapak Muslih, S.Sos., MM selaku Kabid Pengendalian Penduduk Dinas P3AKB Bojonegoro. (Ari/Lis)

No More Posts Available.

No more pages to load.