Tingkatkan Perencanaan Bisnis dan Ekonomi Publik

oleh -
oleh

SUARABOJONEGORO.COM – Bea Cukai Kabupaten Bojonegoro mengadakan acara ‘Customs Goes to Campus’ di gedung Mayor Sogo Universitas Bojonegoro, Kamis (19/04/18).

Acara tersebut dihadiri peserta dari mahasiswa Fakultas Ekonomi, dan dibuka oleh Rektor Universitas Bojonegoro, Slamet Kyswantoro, SE., MM., Kaprodi Fakultas Ekonomi, Sutrisno, SE., MM., dan ketua Yayasan Suyitno Bojonegoro, Arief Januarso, S.Sos., M.Si.

Acara seminar Bea Cukai Bojonegoro bersama Fakultas Ekonomi tersebut diantaranya untuk mengenalkan tugas pokok Direktorat Jendral Bea Cukai kepada masyarakat, khususnya
mahasiswa Unigoro.

Selain itu, untuk memberikan gambaran tentang tugas pokok yang berkaitan dengan penerimaan negara dan perlindungan masyarakat, serta fasilitasi industri.

“Acara seminar ini lebih difokuskan kepada Fakultas Ekonomi dan terlebih lagi untuk semester 4 dan 6 yang sudah mendapatkan materi ekonomi publik,” ujar Kaprodi FE, Sutrisno, SE.,MM.

Kegitan kemarin juga sebagai wujud jalinan silaturahmi antara pihak Bea Cukai dengan Universitas Bojonegoro, yang merupakan kampus terbaik di Bojonegoro dengan predikat akreditasi B untuk seluruh fakultas.

Ketua Yayasan Suyitno Bojonegoro, Arief Januarso, S.Sos., M.Si., dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak Bea Cukai Bojonegoro yang telah menyelenggarakan seminar khusus untuk Mahasiswa di Universitas Bojonegoro.

Hal ini diharapkan dapat menjadi pembelajaran bagi mahasiswa untuk mampu membuat perencanaan bisnis dan belajar lebih banyak tentang ekonomi publik.

“Kami ucapkan terimakasih pada Bea Cukai Bojonegoro yang menggelar kegiatan seminar bersama Unigoro, dan semoga bisa menjadi ilmu baru bagi para mahasiswa. Pada dasarnya kami terus berusaha untuk meningkatkan kualitas mahasiswa di Unigoro, tentu dengan harapan besar lulusan Unigoro akan mampu bersaing di level nasional,” ungkapnya.

Acara seminar dimulai dengan pemutaran film tentang penyelundupan barang illegal dan dilanjutkan dengan materi yang disampaikan oleh Rohmanu Taufiq selaku Kepala Subseksi Hanggar Pabean dan Cukai I, dan Hendro Trisulo selaku Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi KPPBC TMP C Bojonegoro.

Para mahasiswa tampak cukup antusias terhadap materi yang disampaikan, terlebih dengan penyampaian yang dilakukan dengan cukup santai dan menyenangkan.

Diharapkan dengan adanya kegiatan seminar ini dapat menambah ilmu dari para mahasiswa terutama mengenai ekonomi publik yang sudah dijelaskan oleh para pemateri. (*/red)

No More Posts Available.

No more pages to load.