Puluhan Anggota IKS PI Kera Sakti Trucuk Berbagi, Ngalap Berkah Ramadhan

oleh -
oleh
Reporter : Arum Sekar

suarabojonegoro.com –  Meningkatkan ketaqwaan dan berbagi dibulan Puasa Ramadhan dengan berharap Ridlo Allah SWT banyak dilakukan oleh masyarajat baik secara kelompok atau pribadi, dengan berbagi dibulan Ramadhan juga diharapkan bisa membantu masyarakat yang lainnya.

Seperti yang dilakukan oleh Anggota IKS Pi Kera Sakti Ranting Banjarsari Sub Kordinator Trucuk,  Koordinator Cabang Bojonegoro, melakukan kegiatan berbagi takjil kepada para pengguna jalan yang melintas dijalur Dusun Kaliketek, Desa Banjarsari. Senin (19/6/17).

Dipimpin langsung Cahyo,  selaku Ketua Sub Koordinator Trucuk ratusan paket takjil dibagikan kepads pengguna jalan yang melintas satu persatu dengan harapan bisa membantu warga untuk bisa berbuka puasa meskipun belum sampai rumah.

“Hari ini bersama Ranting Banjarsari melakukan kegiatan berbagi takjil dengan sasaran pengguna jalan,” Kata Cahyo.

Disampaikan pula bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan bagian dari program IKS Pi Kera Sakti Ranting Banjarsari dalam mengisi Bulan Ramadhan.

Kegiatan ini juga melatih para anggota IKS PI untuk saling berbagi sekaligus mendekatkan diri kepada masyarakat, “Karena kita berasal dari masyarakat sehingga kita harua berguna pula buat masyarakat, ” Tambahnya.

Dengan berbagi takjil oleh anggota IKS Pi Kera Sakti ini bisa meringankan beban warga yang tidak sempat berbuka puasa dirunah sehingga tidak tergesa gesa dalam perjalanan dan bisa lebih tenang dijalan.  (Rum/Lis)

No More Posts Available.

No more pages to load.